National Chemistry Fair 2025: Tengok Keseruan CeC (Chemistry Competition)!

National Chemistry Fair 2025 yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Kimia Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) dan mencakup dua agenda utama, yaitu seminar nasional serta Chemistry Competition (CeC). Salah satu cabang lomba dalam CeC yang ditujukan bagi siswa SMA/MA atau yang sederajat di tingkat nasional adalah Kompetisi Kimia (KomKim). Tujuan utama dari pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk memfasilitasi minat serta Menumbuhkembangkan minat dan motivasi belajar siswa SMA/SMK/MA se-Indonesia terhadap ilmu kimia.

Kompetisi Kimia ini dilaksanakan dengan sistem hybrid, di mana babak penyisihan dilakukan secara daring, sedangkan babak semifinal dan final digelar secara luring di kampus FMIPA UNY. Tingginya antusiasme terlihat dari jumlah peserta yang mengikuti babak penyisihan pada 25 Januari 2025, yaitu sebanyak 238 peserta dari 15 wilayah di Indonesia, seperti Yogyakarta, Solo, Semarang, Jakarta, Bandung, Bogor, Purwokerto, Makassar, Surabaya, Malang, Bali, Palembang, Pekanbaru, Samarinda, dan Jayapura. Babak penyisihan ini dilakukan secara online melalui platform ujian yang telah disediakan oleh panitia. Dari tahap ini, terpilih 60 peserta yang lolos ke semifinal, terdiri dari dua peserta terbaik dari tiap regional serta 30 peserta dengan peringkat nasional tertinggi.

Babak semifinal dilaksanakan secara langsung pada 8 Febuari 2025 dengan bentuk tes tulis yang mencakup soal pilihan ganda dan esai seputar materi kimia. Dari tahap ini, dipilih sepuluh peserta dengan nilai tertinggi untuk melaju ke babak final yang juga digelar pada hari yang sama. Final terdiri dari dua tahap, yakni ujian praktikum dan Lomba Cerdas Cermat (LCC). Sepuluh peserta tersebut mengikuti tahap praktikum, lalu disaring menjadi lima besar yang melanjutkan ke babak grand final berupa LCC guna memperebutkan gelar juara.

Berikut rekapitulasi hasil Kompetisi Kimia 2025:

Juara I : Darren Mikael Chauhari 

Juara II : Evan Harya Aristansyah

Juara III : Ibnu Khoerrurrizal 

Juara Harapan I : Kgs Asyrafa Fattan Halim

Juara Harapan II : Stefany Yap

Terimakasih telah mengunjungi website resmi Himpunan Mahasiswa Kimia FMIPA UNY

0 Komentar