Yuukk Bukber!!!



Tempat BukBer Recommended di Jogja
“Hai guys! Bukber yuk!”; “Yukkk!”; “Gaslaaahhh”; “Yukk kapan dimana?”; “Lusa gimana?”; “Hmmm...dimana yaaa”; “Yang pas sama dompetlahh, anak kos nih”; “Yuk yuk pada mau dimana?”; “Di RM itu gimana?”; “Wahh jangan itu menunya dikit”; “Mahal cuuyy”; “Yah terus dimana?”; “Di RM sana gimana?”; “Itu tempatnya ga asyik buat bukber”. Hayoooo siapa yang sering atau selalu ngalamin hal kayak di atas waktu memasuki bulan Ramadhan? Dan pada akhirnya hanya wacana belaka, huhu kasian deh.
Menentukan tempat bukber memang merupakan salah satu masalah ‘serius’ dalam pertemanan, karena teman yang satu dan yang lain terkadang memiliki pendapat yang berbeda-beda, tetapi saat sudah sepakat memilih tempat yang cocok bakalan semangat banget, betul tidak??
Nah berikut ini adalah beberapa tempat bukber di DI Yogyakarta yang recommended, dari harga terjangkau sampai ke harga ‘hedon’.
1.       Angkringan Wijilan ( Angkringan Kang Harjo )

Buat kamu para Angkringers yang anti hedon-hedon club pas banget nih buat dijadiin tempat bukber. Angkringan ini terdiri dari dua lantai, berlokasi di Jl. Wijilan, Panembahan, Kraton. Harganya berkisar Rp2.000,00 – Rp7.000,00, murah banget kan??
Kalau kamu ke angkringan ini, kamu harus membeli teh nasgitel alias teh panas, manis, dan kental, teh ini adalah menu khas di angkringan ini, guys.

2.       Goebog Bamboe

Nah, kalau yang ini bukber dengan tema lesehan. Harganya terjangkau mulai dari Rp500,00 – Rp10.000,00, selain itu disediakan Wi-Fi juga lho, pas banget nih kalau mau upload-upload syantik, hehe. Menu yang ditawarkan adalah menu asli Indonesia, kelihatan dari nama tempatnya yang menggunakan bahasa ‘oe’.
Tempat ini berlokasi di Jl. Timoho no.30 Yogyakarta, habis bukber bisa mampir ke Lippo Plaza atau Ambarukmo Plaza nih, guys!
3.       Dapur Jupiter

          

Kalian tahu tidak? Restoran ini adalah milik Lanud Adisutjipto, lho! Dibangun di Komplek Usaha Primkopau II Lanud Adisutjipto, Jalan raya Janti Ringroad Timur, Yogyakarta. Restoran ini didesain sangat nyaman dengan nuansa jawa dan memiliki lahan parkir yang luas.
Sebagian besar menu adalah menu tradisional, untuk lebih lengkapnya bisa datang langsung dan cek instagramnya, yaitu @dapurjupiter .

4.       Catering Ibu Supardi

              


Selanjutnya untuk kamu yang pengin bukber dengan suasana yang berbeda, sekarang ada solusinya. Yap! Berbeda karena disini tidak seperti rumah makan biasa, karena tempat yang disediakan berbentuk seperti aula, dan itu hanya digunakan oleh kelompok orang yang memesan, jadi tidak ada meja-meja berderetan seperti rumah makan lain. Tempat ini sangat cocok untuk bukber dalam jumlah orang yang banyak. Tempat parkir yang luas dan daerah yang tidak terlalu bising dengan bunyi-bunyi kendaraan, membuat tempat ini nyaman.
Tempat ini berlokasi di Jl. Purbayan, KG III RT 55/XIII, Kotagede, Jogja. Untuk menu dan harga dapat di cek cateringibusupardi.com .


5.       The Manglung

     


Untuk kamu yang mau bukber dengan tenang tanpa suara-suara kendaraan alam sambil melihat pemandangan lampu-lampu kota yang indah dipandang, langsung saja ke The Manglung. Tempat ini bukan hanya menawarkan menyantap makan sambil melihat pemandangan lampu-lampu kota saat malam hari, tetapi juga terdapat spot foto bagus yang pas banget buat di-upload nih, guys. Menunya juga bermacam-macam, pokoknya pas banget buat kamu yang mau bukber sama teman-teman ataupun keluarga tercinta.
                Tempat ini berlokasi di Jl. Ngoro ngoro Ombo No.16 Patuk, Gunung Kidul, DI Yogyakarta. Untuk harga makanan berkisar Rp25.000,00 hingga Rp69.000,00, untuk minuman harga yang ditawarkan yaitu Rp7.000,00 hingga Rp29.000,00.

 
6.       Abhayagiri Restaurant



Selanjutnya, untuk kamu yang mau bukber sambil melihat pemandangan elok nan indah, serta ingin berfoto-foto, Abhayagiri Restaurat ini cocok untuk dijadikan pilihan. Mengapa? Karena jika kamu ke restoran ini, kamu bakalan melihat sebagian penampakan kota dari atas lhoo. Kebayang kan bagaimana asyiknya bukber sambil melihat lampu-lampu dari atas. Restoran ini berlokasi di Sumberwatu Heritage Resort, Dusun Sumberwatu RT 002/ RW 001, Sambirejo, Prambanan, Sleman, DI Yogyakarta.
Restoran ini menawarkan menu tradisional dan western, buat kamu yang ingin merasakan buka di luar negeri dengan menu westernnya, boleh banget nih! Tersedia paket keluarga dengan harga Rp520.000,00 – Rp625.000,00.

                Dengan pemaparan beberapa tempat bukber di atas semoga semakin cerah pandangan untuk menentukan tempat bukber ya, guys. Kalau bukber jangan lupain sholat-nya, jangan terlalu asyik sampai kita melupakan kewajiban kita. Marhaban Ya Ramadhan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih telah mengunjungi website resmi Himpunan Mahasiswa Kimia FMIPA UNY